10 Cara Mengatasi Sambungan Kode MMI Tidak Valid

Cara Mengatasi Sambungan Kode MMI Tidak Valid – Menggunakan telepon seluler, tentunya kalian sudah pernah melakukan cek pulsa, cek kuota maupun untuk mengecek hal lainnya di kartu atau nomor yang sedang digunakan. Pada setiap provider pastinya menyediakan kode yang berbeda-beda untuk mengecek pulsa, kuota dan lain sebagainya.

Tidak jarang pengguna mengalami masalah saat akan melakukan cek pulsa, kuota maupun lainnya. Seperti sambungan kode MMI tidak valid atau sebagainya. Namun bagaimana cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid?

Ada beberapa masalah yang bisa membuat sambungan kode MMI tidak valid. Cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid dapat dilakukan dengan beberapa tips. Sehingga nantinya ketika mencoba kembali menggunakan kode MMI bisa berhasil.

Nah pada artikel kali ini, admin Im3buzz akan menyajikan ulasan mengenai cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid. Namun sebelum menuju ke pembahasan tersebut, silahkan simak ulasan mengenai pengertian dari kode MMI dan beberapa penyebab kode MMI tidak valid berikut ini.

Apa Itu Kode MMI?

Yang dimaksud dengan kode MMI adalah sebuah kode perintah yang terdiri dari kombinasi angka dan karakter seperti bintang (*) dan pagar (#). MMI sendiri yaitu singkatan dari Man Machine Interface. Contoh dari kode MMI diantaranya seperti *123#, *888# dan lain sebagainya.

Nah setelah ketahui pengertian dari kode MMI, sekarang apa saja penyebab sambungan kode MMI tidak valid? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Penyebab Sambungan Kode MMI Tidak Valid

Penyebab Sambungan Kode MMI Tidak Valid

Ada beberapa masalah yang bisa membuat sambungan kode MMI tidak valid. Masalah tersebut bisa dikarenakan perangkat yang digunakan, jaringan provider maupun lainnya. Penyebab sambungan kode MMI tidak valid diantaranya sebagai berikut:

  • Adanya gangguan pada jaringan provider yang digunakan
  • Adanya kesalahan pada pengaturan jaringan di HP
  • Adanya kesalahan pada sistem Handphone
  • Jaringan atau sinyal di HP lemah
  • Salah memasukkan kode USSD

Nah setelah tahu beberapa penyebab sambungan kode MMI tidak valid, sekarang bagaimana cara mengatasinya? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Cara Mengatasi Sambungan Kode MMI Tidak Valid

Untung mengatasi kode MMI tidak valid, ada beberapa cara yang bisa kalian coba. Seperti dengan mencari sinyal yang bagus, menghapus file cache, restart HP maupun beberapa cara lainnya. Cara mengatasi kode MMI tidak valid adalah sebagai berikut:

1. Mencari Sinyal bagus

Mencari Sinyal bagus

Cara mengatasi kode MMI tidak valid pertama yakni dengan mencari sinyal atau jaringan provider yang bagus dan stabil. Misalnya dengan bergeser ke tempat yang lebih tinggi atau lainnya. Sehingga ketika sudah memiliki sinyal yang bagus dan stabil, diharapkan nantinya sambungan kode MMI valid dan berhasil.

2. Cek Kode MMI

Cek Kode MMI

Cara mengatasi kode MMI tidak valid kedua yaitu dengan mengecek kode MMI. Pastikan kode MMI atau USSD yang kalian masukkan sudah benar atau terdaftar di provider tersebut. Sehingga nantinya saat menggunakan kode MMI tidak lagi terjadi sambungan tidak valid.

3. Gunakan Simbol di Kode MMI

Selain dengan mengecek kode MMI, kalian juga bisa menambahkan simbol seperti koma (,) di akhir kode MMI atau plus (+) di awal kode MMI. Untuk mengaplikasikan simbol di kode MMI adalah sebagai berikut:

  • Untuk memunculkan simbol plus (+) silahkan tekan dan tahan angka 0
    Gunakan Simbol Plus di Kode MMI
  • Untuk memunculkan simbol koma (,) silahkan tekan dan tahan tanda bintang (*)
    Gunakan Simbol Koma di Kode MMI

4. Mengubah Mode Jaringan

Mengubah Mode Jaringan Untuk Mengatasi Sambungan Kode MMI tidak Valid

Cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid keempat yakni dengan mengubah metode jaringan. Misalnya dengan mengubah mode jaringan 4G menjadi 3G. Sehingga nantinya diharapkan kalian bisa kembali kode MMI dengan valid.

5. Aktifkan Mode Pesawat

Aktifkan Mode Pesawat Untuk Mengatasi Sambungan Kode MMI tidak Valid

Cara mengatasi kode MMI tidak valid kelima yakni dengan mengaktifkan mode pesawat. Dengan mengaktifkan mode pesawat, diharapkan bisa memulai ulang mencari jaringan atau sinyal di perangkat tersebut. Sehingga ketika menggunakan kode MMI bisa berhasil atau valid.

6. Menghapus File Cache

Menghapus File Cache

Cara mengatasi kode MMI tidak valid selanjutnya yaitu dengan menghapus file sampah di perangkat tersebut. Kalian bisa hapus file sampah di perangkat atau Smartphone tersebut agar semua History dihapus atau dibersihkan. Dan ketika menggunakan kode MMI kembali bisa valid atau berhasil.

7. Mematikan SIM Card

Mematikan SIM Card

Cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid selanjutnya yaitu dengan mematikan dan menghidupkan ulang SIM Card. Dengan begitu dapat dimanfaatkan untuk memulai ulang pencarian jaringan. Sehingga jika sudah mendapatkan kembali sinyal yang bagus dan stabil, kode MMI bisa kembali valid saat digunakan.

8. Atur Ulang Jaringan

Atur Ulang Jaringan

Selain mematikan dan menghidupkan SIM Card, bisa juga dicoba dengan mengatur ulang jaringan. Cara ini dapat kalian coba melalui menu Pengaturan di HP. Yakni dengan mencari kembali sinyal atau jaringan yang tersedia.

9. Restart HP

Restart HP

Cara mengatasi kode MMI tidak valid selanjutnya yakni dengan memulai ulang perangkat tersebut. Silahkan lakukan restart HP tersebut untuk memulai mencari kembali sinyal atau jaringan provider yang bagus dan stabil.

10. Tunggu Jaringan Normal

Tunggu Jaringan Normal

Kemudian ketika beberapa cara di atas sudah dilakukan, namun sambungan kode MMI masih tidak valid, kalian bisa lakukan dengan menunggu sampai jaringan normal kembali. Pasalnya ketika sedang ada gangguan atau pemeliharaan pada jaringan provider, kalian hanya bisa menunggu sampai kembali normal dan pulih.

Itulah informasi mengenai cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala untuk mengatasi sambungan kode MMI yang bermasalah menggunakan cara-cara di atas?

Buat kalian yang ingin membaca artikel lainnya seputar tips dan trik baik tentang aplikasi Chatting maupun Smartphone, silahkan kunjungi halaman Kategori Tips & Trik dari im3buzz.id

FAQ

Apa penyebab kode MMI tidak valid?

Ada beberapa penyebab yang membuat sambungan kode MMI tidak valid, diantaranya seperti dikarenakan sinyal jelek, salah memasukkan kode MMI maupun adanya masalah di perangkat atau HP yang sedang digunakan.

Bagaimana cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid?

Cara mengatasi kode MMI tidak valid bisa dicoba dengan mencari atau memulai ulang mencari jaringan atau sinyal, menghapus file sampah, menambahkan simbol di kode MMI maupun dengan mengaktifkan mode pesawat.

Kesimpulan

Menarik kesimpulan artikel di atas, bahwa cara mengatasi sambungan kode MMI tidak valid dapat dicoba dengan mencari atau memulai ulang mencari jaringan atau sinyal, menghapus file sampah, menambahkan simbol di kode MMI maupun dengan mengaktifkan mode pesawat.

Sekian artikel kali ini tentang cara mengatasi sambungan kode MMI salah. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi im3buzz.id dan semoga artikel tentang cara atasi sambungan kode MMI tidak valid di atas bermanfaat buat kalian semuanya.

Sumber gambar: Tim im3buzz.id

Tinggalkan komentar